Kapolres AKBP Suprianto Pimpin Sertijab Wakapolres Morowali

    Kapolres AKBP Suprianto Pimpin Sertijab Wakapolres Morowali
    Kapolres Morowali AKBP Suprianto S.I.K,M.H

    MOROWALI, Sulawesi Tengah - Polres Morowali melaksanakan Upacara Serah Terima Jabatan Wakapolres Morowali di Lapangan Apel Polres Morowali, Sulawesi Tengah (Sulteng), Selasa pagi (16/01/2024). 

    Upacara tersebut dipimpin langsung Kapolres Morowali AKBP Suprianto SIK, MH, sebagai inspektur upacara.

    Adapun pelaksanaan serah terima jabatan tersebut yaitu pejabat Wakapolres dari Kompol Zulkifli SH, diserahkan kepada Kompol Awaludin Rahman, SH, MH Sebagai  Wakapolres Morowali.

    Kapolres Morowali AKBP Suprianto SIK.MH mengucapkan terimakasih kepada pejabat lama, “saya ucapkan terimakasih dan apresiasi yang setinggi tingginya kepada pejabat lama, yang selama ini telah berdedikasi dalam pelaksanaan tugas di Polres Morowali, Tetap jalin komunikasi dan silaturahmi yang baik dan segera cepat beradaptasi di lingkungan kerja yang baru".

    “Banyak tantangan dan agenda tugas kedepan, mulai dari Pemilu 2024 dan pengamanan kamtibmas lainnya, untuk itu kepada pejabat yang serah terima, saya berpesan untuk segera beradaptasi di lingkungan kerja yang baru dan laksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab dan sesuai prosedur, khususnya dalam pelayanan kepada masyarakat”, pesan Kapolres.

    Pada upacara Sertijab tersebut diikuti seluruh PJU, Kapolsek jajaran, Perwira, Brigadir, Ketua Bhayangkari Cabang Morowali Ny.Diyah Suprianto dan Pengurus Bhayangkari Cabang Morowali.

    Upacara sertijab berlangsung dengan khidmat dan lancar, dilanjutkan dengan kegiatan pisah sambut, di Halaman belakang Mako Polres Morowali.

    (PATAR JS & HUMRES)

    morowali sulawesi tengah-
    Patar Jup Jun

    Patar Jup Jun

    Artikel Sebelumnya

    Campus Roadshow di USN Kolaka, PT Vale Ajak...

    Artikel Berikutnya

    Dukung Sektor Pendidikan, PT Vale IGP Morowali...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Polri dan RCMP Perkuat Kerja Sama, Tingkatkan Kapasitas Lawan Kejahatan Transnasional

    Ikuti Kami